Mengintal Zekr dengan Recitation di Ubuntu 8.04 Hardy Heron

Artikel ini merupakan kelanjutan dari artikel sebelumnya : Zekr - Alqur'an Digital untuk Komputer Anda.
Program Zekr sebenarnya sudah masuk ke dalam daftar Repository Ubuntu (saya menggunakan Ubuntu 8.04 Hardy Heron). Apabila anda sudah memiliki DVD Repository Ubuntu, maka installasi program Zekr akan menjadi sangat mudah.
Untuk menginstall program Zekr di Ubuntu, anda sebenarnya dapat langsung mengintalnya melalui menu Applications -> Add/Remove... -> tulis kata Zekr di kotak "Search", selanjutnya setelah di-klik program Zekr-nya maka tinggal menekan tombol Apply Changes.

Anda juga dapat menginstall program Zekr tersebut melalui Synaptic Package Manager. Anda tinggal pilih menu System -> Administration -> Synaptic Package Manager -> dan cari program Zekr melalui fasilitas "Search".

Cara lainnya adalah dengan menggunakan perintah pada Terminal. Tekan menu Application -> Accessories -> Terminal. Selanjutnya anda tinggal masukkan perintah :
sudo apt-get install zekr
Ketiga cara diatas akan mengintall program Zekr ke Ubuntu anda. Hanya saja sayang (berdasarkan pengalaman saya pribadi) program Zekr yang terinstall tersebut masing menggunakan Zekr versi 0.5 yang belum memiliki fasilitas recitation (baca artikel : Zekr - Alqur'an Digital untuk Komputer Anda). Bagi anda yang menginginkan fasilitas recitation tersebut, maka anda perlu untuk menginstall program Zekr dengan versi yang lebih baru (versi 0.6 atau versi 0.7)
Untuk mengintall Zekr versi terbaru ke Ubuntu anda, maka anda dapat menginstallnya dengan menambahkan alamat berikut ini pada daftar repository anda (alamat berikut untuk ubuntu 8.04 Hardy Heron, untuk Ubuntu versi lainnya bisa anda ganti tulisan "hardy" dengan kode versi ubuntu yang anda gunakan):
deb http://ppa.launchpad.net/zekr/ubuntu/ hardy main
deb-src http://ppa.launchpad.net/zekr/ubuntu/ hardy main
catatan : mengenai cara menambahkan daftar repository ubuntu, anda dapat membaca artikel : Mengubah atau Menambah Daftar Repository pada Ubuntu Hardy.

Selanjutnya, masukkan perintah :
sudo apt-get update
Jika di ubuntu anda belum terinstall Zekr, maka masukkan perintah :
sudo apt-get install Zekr
Sedangkan jika sudah pernah terinstall Zekr, maka tinggal masukkan perintah
sudo apt-get upgrade
Selamat mencoba dan bertilawah...

Comments :

Post a Comment

Tolong jangan diisi dengan spam ya....